Arsip:

Pawarta

Gangguan Layanan ETD

Pemustaka Ykh,

Kami informasikan bahwa saat ini terdapat gangguan pada akses server lokal Electronic Theses Dissertation (ETD)Perpustakaan UGM. Hal ini mengakibatkan adanya masalah akses pada naskah lengkap ETD. Situasi ini mungkin menyebabkan layanan terhadap permintaan ETD oleh petugas menjadi lebih lambat dari biasanya. Untuk itu kami mohon kesabaran para pemustaka dalam menunggu layanan permintaan koleksi ETD dari petugas kami.

lebih lanjut

Trial Akses HEINONLINE bidang Hukum

Universitas Gadjah Mada mendapatkan akses TRIAL untuk database bidang hukum yakni the HEINONLINE. Akses ini berlaku hingga 31 Januari 2022. Akses ke database HEINONLINE dapat dilakukan baik melalui jaringan dalam kampus maupun luar kampus (ezproxy). Database ini rencana merupakan database pengganti dari database WESTLAW yang saat ini dilanggan UGM. Tahun 2022, UGM berencana menghentikan langganan database WESTLAW.

lebih lanjut

Selamat hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2021

“Selamat Hari Sumpah Pemuda”

Selamat hari Sumpah Pemuda 28 Oktober 2021 untuk pemuda pemudi kebanggaan bangsa!

Tegaskan semangatmu menjadi generasi tangguh lewat karya dan kerja nyata. Meski berganti zaman ikrar sumpah pemuda tidak akan hilang. Semoga semangat pemuda akan selalu hidup mengiringi kita semua.

lebih lanjut

Selamat memperingati Maulid Nabi Muhammad SAW

Perpustakaan UGM mengucapkan selamat memperingati hari Maulid Nabi Muhammad SAW, 12 Rabiul Awal 1443 H🙏

Semoga hari yang istimewa ini dapat menjadi moment untuk meneladani akhlakul karimah Nabi Muhammad SAW, sehingga kita dapat menjadi pribadi yang lebih baik😇 Maulid Nabi Muhammad SAW diharapkan dapat menjadi moment untuk menebar kebaikan terhadap sesama, mempererat tali persaudaraan serta menjunjung tinggi toleransi.

lebih lanjut

Workshop Manajemen Kinerja Pegawai Perpustakaan UGM 2021

Peserta Workshop foto bersama usai acara

Workshop ini dilaksanakan pada hari Sabtu, 9 Oktober 2021 dibuka oleh Kepala Perpustakaan UGM Dra. Nawang Purwanti, M.Lib dan diikuti seluruh pegawai Perpustakaan Pusat UGM. Workshop Manajemen Kinerja ini merupakan kegiatan pengembangan diri dalam rangka meningkatkan manajemen kinerja pegawai seluruh pegawai Perpustakaan Pusat UGM

lebih lanjut