Arsip:

Pawarta

Minim Hasil Riset Indonesia dalam Bahasa Inggris

Indonesia banyak menarik mahasiswa internasional sebagai subyek penelitian tesis dan disertasi mereka. Hadir di Perpustakaan UGM, 16 Januari 2015, mahasiswa Master of Human Rights and Democratization FISIPOL UGM yang berasal dari beberapa Negara yaitu Nepal, Pakistan, Indonesia, Sri Lanka dan Australia. Mereka tertarik untuk mengkaji aspek sosial, politik, dan hukum, serta hak asasi manusia di Indonesia. Literatur rujukan menjadi bagian penting untuk dapat mengakses data, informasi, dan penelitian sebelumnya tentang wilayah, masyarakat, peraturan perundangan, dan praktek hak asasi manusia.

lebih lanjut

Tuliskan yang Kita Tahu, maka Jadilah Sebuah Buku

Pustakawan Universitas Gadjah Mada, Purwani Istiana, hari ini berkesempatan berbagi pengalaman terkait Buku karyanya bertajuk “Layanan Perpustakaan” yang terbit di akhir tahun 2014 di Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Yogyakarta. Penulisan buku yang dirintis sejak tahun 2007 tersebut bertebal 93 halaman dengan isi mengulas praktek Layanan Perpustakaan yang di Indonesia dalam 5 (lima) bab yaitu pendahuluan (tugas, tujuan, hakikat & azas layanan, serta system layanan), jenis layanan pengguna, pengembangan layanan teknis berbasi TIK, profesionalisme dalam layanan, dan Evaluasi kualitas layanan. Topik Layanan Perpustakaan bukanlah hal baru, namun Purwani meyakini bahwa ketika itu dimaknai dan dituliskan oleh orang yang berbeda, maka akan berbeda pula hasilnya.

lebih lanjut

Riset dan Studi Literatur itu Penting untuk Mengembangkan Ide

Hujan deras yang mengguyur Yogya sepagian ini tak menyurutkan langkah mahasiswa kelas “Pengantar Kebudayaan” Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) ISI Yogyakarta untuk berkunjung ke Perpustakaan Universitas Gadjah Mada. Hari ini mereka mendapatkan kesempatan untuk studi literatur dan mendapatkan penjelasan dari pustakawan UGM terkait pentingnya penggunaan perpustakaan, dokumentasi dan informasi bagi studi mahasiswa.

lebih lanjut

Libur Maulid Nabi Muhammad SAW

Sehubungan dengan Libur Bersama Maulid Nabi Muhammad SAW (3 Januari 2015), maka layanan Perpustakaan UGM pada:

Tanggal 31 Desember 2014, tutup pukul 16.00 WIB

Tanggal 2 Januari 2015 tutup pukul 16.30 WIB

lebih lanjut

Libur Natal dan Cuti Bersama

Sehubungan dengan Hari Natal dan cuti bersama, maka layanan Perpustakaan UGM pada:

  • Tanggal 25-28 Desember 2014, TUTUP
  • Tanggal 31 Desember 2014 tutup pukul 16.00 WIB.

Harap maklum.

Yogyakarta, 11 Desember 2014,

lebih lanjut

AKSES ONLINE OFF, Minggu 16 November 2014

Pengguna Perpustakaan UGM Ykh,

Berkaitan dengan adanya perbaikan CORE SWITCH jaringan internet oleh Pusat Sistem dan Sumber Daya Informasi UGM pada hari Minggu, 16 November 2014 pukul 09.00-16.00 WIB, maka hal ini kemungkinan akan berakibat kepada tidak bisa diaksesnya beberapa aplikasi dan situs ONline di lingkungan UGM termasuk Perpustakaan.

lebih lanjut

Trial Access E-Books, E-Journals, & Teaching Materials

Gale E-books – http://infotrac.galegroup.com/itweb/idugm

Gale offers an extensive list of eBooks in many of the most popular subject areas. Gale’s own history of publishing award-winning titles and our partnership with leading publishers (Springer, Sage, Elsevier, ABC Clio, IGI Global, and many others) bring a unique experience to your students and faculty on our GVRL eBook platform. Below you will find a list of featured Academic eBook collections. Trial access until the end of November 2014.

lebih lanjut

Library Tutorial Series di Perpustakaan UGM Kampus Jakarta

Hari Jum’at 19 September 2014 bertempat di Lantai 3 Gedung B Kampus UGM Jakarta, Perpustakaan UGM Kampus Jakarta mengadakan acara yang bertajuk Library Tutorial Series. Acara ini diikuti sebanyak 25 peserta dari Kelas Khusus Jaksa Magister Hukum UGM. Tujuan diselenggarakan acara adalah memberikan edukasi tentang Literasi Informasi bagi Mahasiswa Pasca Sarjana untuk menghindari plagiarisme.

lebih lanjut